TUGAS : PENERAPAN CLOUD COMPUTING PADA PERUSAHAAN


LINTAS MEDIA DANAWA (LMD)




Didirikan pada tahun 2008 dengan beberapa karyawan, PT Lintas Media Danawa atau disebut dengan LMD yang didirikan oleh PT Aplikanusa lintasarta, PT Medialand Internasional ( Kompas Gramedia Group) dan Danawa Indonesia, memulai petualangganya di dunia bisnis Teknologi Informasi di Indonesia.LMD memulai bisnisnya dengan menyediakan layanan Pengebangan Aplikasi untuk Perusahaan.


Kemudian munculnya fenomena cloud computing dalam dunia Informasi Teknologi. Dengan semua keunggulan yang dibawa, cloud computing dipercaya oeleh banyak ahli akan membawa perubahan besar bagaimana cara perusahaan akan melihat dan mengelola Informasi Teknologi. Semangat dan esensi dari cloud computing sejalan dengan tujuan perusahaan dalam mendukung efesiensi dan meningkatkan fokus pada bisnis inti, membuat kami memutuskan untuk terjun ke bisnis cloud computing. Kami ingin menjadi pionir dalam bisnis ini, sejalan dengan nilai nilai creative akan menjadi yang terbaik didalam hati kami.

Sebagai realisasinya, kami meresmikan layanan yang disebut COZY pada tahun 2011, dengan layanan cloud on demand pertama di Indonesia.


Cozytizen adalah aplikasi berbasis mobile yang dapat digunakan untuk membantu Pemerintah Daerah untuk dapat menerima dan merespon pengaduan secara langsung dari dan kepada warga masyarakat.
Cozytizen adalah produk buatan anak bangsa yang di tempatkan di data center lokal di tanah Indonesia. Cozytizen versi cloud dibuat dan dikelola oleh LMD serta di operasionalkan di infrastruktur milik LMD sendiri. Sebagai pionir dibidang tekonologi cloud di Indonesia, pengalaman LMD dalam industri cloud dan software as a service memastikan penggunaan teknologi ini secara optimal dalam layanan Cozytizen.

Manfaat :
-Membantu pemerintah daerah untuk mewujudkan misi pemerintahan yang bersih, dan transparan dengan menerima informasi aduan langsung dari masyarakat dan dapat merespon balik secara langsung pula.
-Merupakan solusi mutakhir yang dapat membantu pemerintah daerah menuju visi smart city dengan melibatkan peran serta masyarakat dalam program-program pemerintah secara lebih proaktif.
-Membantu pemerintah daerah melakukan monitoring penanganan aduan
masyarakat secara terpusat, sistematis, real time dan mudah.

Keunggulan :
-Waktu implementasi cepat karena Cozytizen dibangun diatas Cloud Computing
-Portal aplikasi mudah digunakan.
-Aplikasi mobile bebas di download oleh masyarakat secara mudah dan gratis di google playstore.
-Aplikasi mobile dapat dikonfigurasi melalui Portal Aplikasi oleh admin Pemda. Konten dari aplikasi seperti kategori aduan dapat di definisikan sendiri oleh pelanggan menyesuaikan kondisi di daerah masing-masing.

Sumber :
  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEKNOLOGI GAME

GAMEPLAY OVERWATCH

TUGAS AKHIR : SBD 2